Ini Dia Tradisi Wanita Suku Betawi yang Wajib Anda Tahu
Tidak hanya kekayaan seni dan budayanya yang bisa dinikmati. Ada beberapa tradisi yang telah diturunkan secara generasi ke generasi yang tidak bisa dilupakan. Salah satunya adalah perawatan diri ala tradisi wanita suku Betawi yang terkenal sejak dahulu.
Suku Betawi adalah suku asli penghuni kota Jakarta. Suku ini mulai terpinggirkan sejak adanya serbuan suku lain yang mendiami ibu kota Jakarta. Meskipun demikian walau kini jadi suku minoritas di tanah sendiri, budaya dan tradisi Betawi hingga kini masih bisa dinikmati.
Perawatan ala wanita Betawi bahkan kini mulai di adopsi banyak salon kecantikan karena khasiatnya. Para calon pengantin wanita Betawi pun tak luput memakai perawatan ini. penasaran bagaimana perawatannya, berikut ini ringkasannya untuk Anda:
- Tangas
Bila di Batak punya tradisi Oukup atau Madura dengan tradisi So’oso-nya, Betawi pun punya perawatan tradisional sendiri yang cukup terkenal sekarang. Nama perawatan tersebut adalah Tangas semacam ritual Spa yang menggunakan ramuan herbal yang berkhasiat untuk kesehatan.
Tradisi Tangas ini banyaj dilakukan wanita yang akan menikah, setelah melahirkan hingga wanita yang tengah hamil.
- Lulur
Tradisi ini masih merupakan bagian dari tradisi Tangas. Lulur banyak dilakukan wanita untuk menjaga kesehatan kulit, mencerahkan dan membuang sel kulit mati. Lulur yang digunakan pun menggunakan ramuan dari leluhur dari berbagai tanaman yang berkhasiat.
- Jamu
Minum jamu tidak hanya berlaku untuk wanita Jawa saja. Wanita Betawi pun mengenal ritual minum jamu dengan resep dari nenek moyang untuk menjaga kesehatan tubuh.
Dalam perawatannya wanita Betawi memang hampir sama dengan wanita suku Jawa atau suku yang lainnya yang menggunakan ramuan dari nenek moyang yang diwariskan secara turun-temurun. Karena khasiatnya yang nyata dan telah terbukti tersebut kini banyak calon pengantin Betawi yang menggunakan perawatan khas ala wanita Betawi.
Tidak hanya mementingkan perawatan diri, wanita Betawi juga tidak lupa untuk mengeksplor kemampuannya yang lain. meskipun ruang lingkupnya masih domestik rumah tangga, tapi peran wanita Betawi amatlah penting diantaranya adalah:
Ibu Rumah Tangga dalam tradisi wanita suku Betawi

Suku Betawi terkenal sebagai salah satu suku yang tidak mewajibkan wanita untuk bekerja di luar. Tugas utama wanita selain mengurus anak adalah mengatur kehidupan rumah tangga agar nampak harmonis.
Dengan melakukan pekerjaan rumah tangga wanita Betawi layak untuk dihormati dan dilindungi karena dia adalah bagian penting untuk kelangsungan rumah tangga.
Pendidik Anak
Bukan saja dengan menjadi Ibu rumah tangga, wanita suku Batak punya tugas tidak kalah pentingnya yaitu mendidik anak di rumah. Dengan mendidik anak hingga sukses akan mendatangkan kebahagiaan tersendiri bagi seorang istri juga Ibu.
Partner Suami
Jika dalam filosofi Jawa terdapat ungkapan kanca wingking, dalam tradisi Betawi, juga dikenal istilah yang hampir sama yaitu partner suami. menjadi partner bukan berarti potensi tidak akan berkembang, justru dengan hal tersebut akan meningkatkan peran yang lain.
Dalam sejarahnya tradisi wanita suku Betawi telah beragam sejak dahulu. Hanya saja hanya beberapa orang saja yang memakai tradisi tersebut. Tradisi ini juga diikuti dengan pentingnya kiprah wanita Madura dalam rumah tangga untuk menjadikan kesuksesan dalam sebuah rumah tangga.
Semoga dengan adanya informasi ini akan menambah wawasan Anda akan kekayaan suku Betawi dan Indonesia pada umumnya.