Intip Trend Busana Muslim Terbaru

Trend Busana Muslim Terbaru

Setiap pergantian tahun trend busana muslim selalu mengalami berbagai perubahan. Apalagi, peminatnya yang sudah menjamur dan telah tumbuh menjadi salah satu trend fashion seluruh warga Indonesia.

Rupanya, banyak orang yang ingin tampil menawan dengan pakaian tertutup dan balutan hijab. Desainer asal Indonesia juga banyak menciptakan berbagai busana muslim wanita yang cantik dan unik.

Penasaran bagaimana tren busana bernuansa muslim sepanjang tahun ini. Simak uraian berikut!

Ikuti Gaya Hits Trend Busana Muslim Tahun Ini

Mau hits tidak harus menggunakan pakaian terbuka. Berbagai trend busana muslim up to date berikut ini cocok dijadikan inspirasi untuk mendukung aktivitas kamu loh!

Baca juga tips fashion lainnya;

Outerwear Panjang

Trend-Busana-Muslim-Outerwear-Panjang
Zea Blazer Navy (hijab.id)

Sudah tidak asing lagi, outerwear seperti cardigan, blazer, dan coat menjadi andalan kaum hawa. Alasan utamanya karena lebih mudah dipadukan dengan hijab yang bernuansa basic. Pada tahun 2020, trend outerwear tetap hits loh. Bisa dipakai ketika berangkat ke kantor, kerja kelompok, maupun hangout bersama teman.

Pleats dan Ruffles

Pleats dan Ruffles - Trend Busana Muslim
Arafah Dress Dusty Pink (hijab.id)

Ternyata diprediksikan detail pleats dan ruffles akan jadi trend fashion Muslim sepanjang tahun ini. Jadi, jangan sia-siakan pleated skirt kamu ya! Detail ini sangat cantik ketika disematkan pada rok, dress, jins, dan atasan. Disinyalir pakaian dengan detail ruffles akan menempati posisi hot item jelang hari raya Idul Fitri. Supaya membuat tampilan kamu lebih feminim, dapat menggunakan pakaian dengan sentuhan ruffles pada bagian bawah.

Trend Warna Pakaian

Trend Warna Pakaian Busana Muslism
Var Zea Wave Warna Champagne (hijab.id)

Pergantian tren warna pakaian paling sering terjadi setiap tahunnya. Sama halnya dengan tahun ini, diperkirakan warna yang akan menonjol adalah terakota dan champagne. Selain itu, warna lainnya yang diprediksikan menjadi trend busana yakni warna biru atau classic blue. Kamu bisa menggunakan baju atau hijab bernuansa navy biar gaya makin oke.

Tabrak Motif dan Warna

Tabrak Motif dan Warna
Jasmin Pink (hijab.id)

Ada yang unik dalam fashion style muslim tahun ini, pasalnya akan hits tabrak motif atau warna. Baik itu motif hijab maupun pakaian. Memang tahun-tahun sebelumnya banyak yang menganggap tabrak motif norak.

Berbeda dengan tahun 2020, orang akan menganggap tabrak motif menjadi kreasi dan lebih berani memadu-padankan motif loh! Para fashion stylish menilai tabrak motif akan menciptakan kesan unik dan edgy. Kuncinya dengan menabrakkan motif yang bentuk dasarnya mirip atau berwarna senada.

Sportswear

Sportswear - Trend Busana Muslim Tahun ini
Ghania Set (hijab.id)

Gaya sportswear bisa jadi andalan para hijabers juga. Awalnya diprakarsai oleh salah satu produsen perlengkapan olahraga kelas dunia Nike.

Kini banyak diadopsi oleh desainer-desainer baju muslim lokal untuk menciptakan koleksi busana yang bertema sportswear. Dapat dipastikan sepanjang tahun ini trend busana muslim akan ramai dengan busana kasual ala atlit olahraga.

Tips Memilih Hijab Berdasarkan Bentuk Wajah

Sebagai seorang muslimah alangkah baiknya menutup aurat dengan pakaian sopan dan hijab. Bukan menutupi rambut yang menjadi mahkota wanita, hijab membuat penampilan semakin mempesona. Sayangnya tidak sedikit perempuan mengalami kendala menggunakan jilbab yang pas dengan bentuk wajah. Coba simak saran-saran berikut agar dapat memilih hijab berdasarkan bentuk wajah.

1.     Wajah Lonjong

Pemilik wajah lonjong disarankan tidak mengikatkan rambut terlalu tinggi. Pasalnya, cetakan dari ikatan rambut akan membuat wajah tampak makin lonjong. Pilih jilbab dengan bahan tebal supaya menimbulkan ilusi wajah yang berisi. Salah satu model hijab yang pas adalah ala Turki. Cukup memakai jilbab segi empat ditambah inner ciput yang menutupi sebagian dahi. Supaya tampilan makin perfect dapat memilih bahan spandek.

2.     Wajah Tirus

Selanjutnya, bagi pemilik wajah tirus dapat menggunakan model hijab layering alias tumpuk. Siasati dengan menggunakan layering dan motif berwarna terang pada bagian samping hijab. Bahan hijab yang paling direkomendasikan adalah silk atau satin. Selain itu, kamu juga dapat menambahkan jilbab turban, akan menutupi dagu, tulang pipi, dan telinga.

3.     Wajah Bulat

Orang berwajah bulan bisa jadi terlihat sangat imut setelah menggunakan hijab bernuansa abstrak. Jangan lupa gunakan ciput untuk daleman jilbab. Pemilik wajah bulat sebaiknya menghindari penggunaan hijab yang modelnya melingkar karena menampilkan wajah lebih bulat. Bahan paling direkomendasikan adalah chiffon karena kaku dan licin. Disamping itu, pipi tembem pun bisa ditutupi.

4.     Wajah Segitiga

Wajah berbentuk segitiga sangat cocok menggunakan hijab ninja. Tidak hanya itu saja, pemilik wajah ini pas menggunakan kerudung bermodel garis yang ditarik ke arah belakang. Kamu dapat menambahkan ciput berukuran kecil pada bagian atas telinga. Hasilnya wajah akan tampak oval dan menyamarkan penampakan dahi lebar.

5.     Wajah Kotak

Hijab paling pas bagi pemilik wajah yang bentuknya kotak adalah rounded shape. Sebab, model seperti ini akan menghaluskan garis-garis rahang dan bentuk wajah kotak. Model hijab undercaps juga cocok karena saat dipakai bagian atasnya menjadi lebih tebal. Sehingga dapat menutupi sebagian pipi. Hindari warna hijab begitu terang dan pilih bahan chiffon yang ‘less motif’.

Banyak kaum hawa ingin memiliki penampilan cantik dan akhirnya berkeliling mencari busana yang pas. Kini tidak perlu repot lagi karena bisa memilih langsung di toko online hijab. Terjamin pilihan model dan warnanya trend tahun ini!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top