5 Cara Membuat Serum Wajah Alami Agar Kulit Sehat dan Tampak Cantik

Cara Membuat Serum Wajah Alami

Serum merupakan rangkaian perawatan kulit wajah yang menjadi incaran kaum hawa. Harganya relatif mahal di pasaran, tak jarang membuat sebagian besar pembeli harus berpikir dua kali. Tetapi, jangan khawatir! Pada tulisan ini akan dipaparkan cara membuat serum wajah alami yang bisa dipraktikkan di rumah.

Adapun benefit yang didapat dari praktik tersebut, pastinya pengeluaran lebih sedikit dan dalam proses pembuatan serum nantinya kreativitas akan terasah. Nah, menarik bukan? Berikut ini dia 5 cara membuat serum wajah dari bahan alami agar kulit sehat dan tampak cantik:

Berikut Cara Membuat Serum Wajah Alami Agar Kulit Sehat Dan Tampak Cantik

Cara Membuat Serum Wajah Alami
Gambar oleh timokefoto dari Pixabay

1. Resep Serum untuk Kulit Wajah Flawless

Kulit wajah flawless merujuk kepada arti mulus tanpa bruntusan dan noda hitam, kondisi kulit tersebut bisa didapatkan salah satunya dengan menggunakan serum dari bahan-bahan alami.

Adapun cara membuat serum wajah alami untuk kulit wajah menjadi flawless, yakni siapkan botol dengan tutup semprotnya yang sudah dibersihkan sebelumnya. Kemudian, masukkan 6 sendok makan (sdm) jus mentimun, 2 sendok sdm gel lidah buaya, 3 sdm air mawar, dan 1 sdm minyak zaitun pada botol dengan menggunakan corong kecil. 

Lalu, tutup rapat botol agar kedap udara, guncangkan botol perlahan agar keempat bahan tadi tercampur rata. Terakhir, simpan botol di tempat yang jauh dari sinar matahari.

Perlu diperhatikan, zat aktif dari keempat bahan alami tersebut tentunya tidak bisa membuat kulit wajah flawless secara instan. Namun, dengan pemakaian yang rutin maka hasil yang maksimal dapat terwujud.

2. Resep Serum untuk Kulit Wajah Kering

Ciri-ciri kulit wajah kering ditandai dengan kurangnya produksi minyak pada wajah yang membuat kulit terasa kasar dan mengelupas. Untuk mengatasi masalah tersebut, pemakaian serum dari campuran bahan-bahan alami seperti jojoba oil, argan oil, dan minyak lavender bisa menjadi solusinya.

Cara membuat serum wajah alami ini siapkan botol penyimpanan serum yang sudah disterilkan sebelumnya, masukkan 1 sdm jojoba oil, 1/2 sendok argan tea oil, 3 sampai 4 tetes minyak lavender dengan menggunakan corong kecil, tutup rapat botol serum. Lalu, kocok agar bahan-bahannya tercampur rata. Terakhir, simpan botol di tempat yang sejuk dan gelap.

3. Resep Serum untuk Kulit Wajah Sensitif

Warna kemerahan yang muncul pada kulit wajah bisa jadi terindikasi memiliki kulit yang sensitif. Resep serum yang satu ini mungkin bisa dicoba untuk mengatasi permasalah tersebut.

Serum ini merupakan cairan yang terdiri dari bahan-bahan alami. Kandungan minyak esensial bunga chamomile menjadi salah satu bahan yang ada dalam serum ini dan diklaim dapat meredakan kulit wajah yang sensitif.

Resep pembuatannya, yakni campurkan  3 tetes minyak esensial bunga chamomile dengan 2 sendok makan lidah buaya dan 4 sendok makan vegetable glycerin. Lalu, aduk ketiga bahan tadi menjadi satu atau sampai dirasa sudah tercampur rata. 

Kemudian, pindahkan hasilnya ke dalam botol kaca yang sudah dibersihkan sebelumnya. Terakhir, letakkan serum buatan di lemari es atau setidaknya jauh dari sinar matahari.

baca juga: Cara Kulit Putih Alami

4. Resep Serum untuk Mencegah Penuaan Dini

Selain minyak esensial bunga chamomile, minyak esensial bunga mawar sejauh ini juga sudah diklaim lho dapat mencegah penuaan pada kulit. Masalah penuaan dini yang ditandai dengan munculnya kerutan pada area sekitar bawah mata dan timbulnya flek hitam merupakan “momok” yang menakutkan bagi sebagian besar perempuan.

Adapun cara membuat serum wajah alami untuk mencegah penuaan dini, yakni campurkan 3 tetes minyak esensial bunga mawar dengan 2 sendok makan lidah buaya dan 4 sendok makan vegetable glycerin. Lalu, aduk sampai tercampur rata. 

Kemudian, hasilnya pindahkan ke dalam botol kaca yang sudah dibersihkan sebelumnya. Terakhir, letakkan serum buatan di lemari pendingin atau setidaknya jauh dari sinar matahari.

5. Resep Serum untuk Meningkatkan Elastisitas Kulit

Campuran 5 minyak yang terdiri  dari minyak esensial cendana, lavender, mawar, melati dan minyak biji rosehip ternyata sudah dipercaya dapat membantu meningkatkan elastisitas pada kulit wajah. Elastisitas kulit sendiri ditandai dengan kulit wajah yang kenyal dan terlihat tidak ada kerutan. 

Adapun cara membuat serum ini, yakni tuangkan 4 sendok makan minyak biji rosehip ke dalam botol kaca yang sudah steril, lalu  masukkan 5 tetes minyak esensial cendana, 5 tetes minyak esensial melati dan mawar serta lavender ke dalam botol kaca menggunakan corong kecil. 

Kemudian, tutup botol kaca serapat mungkin agar kedap udara. Setelah itu, kocok serum hingga dirasa tercampur semua. Untuk memastikan semuanya sudah tercampur rata, maka gulingkanlah botol serum di antara telapak tangan.

Nah, itulah beberapa resep serum alami referensi untuk para pembaca. Semuanya disajikan lengkap mulai dari pemaparan bahan-bahannya sampai dengan cara membuat serum wajah alami. Kelima resep tersebut pastikan disesuaikan kembali ya dengan jenis kulit wajahnya dan tujuan penggunaannya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

twelve − six =

Scroll to Top