Micellar Water Dulu atau Facial Wash? Ini Jawabannya!

Micellar Water Dulu atau Facial Wash

Sebenarnya mana yang benar, micellar water dulu atau facial wash? 

Merawat wajah tidak boleh sembarangan. Anda perlu mempelajari banyak hal, termasuk cara membersihkannya yang tepat. Dahulu kala, mungkin orang-orang merasa sudah cukup hanya dengan membersihkan wajah menggunakan sabun dan air. Akan tetapi, beda zaman, beda pula kondisi lingkungan di sekitar. 

Sekarang ini, polusi udara dan debu bisa menjadi salah satu penyebab jerawat. Apalagi untuk Anda yang setiap hari harus keluar rumah untuk beraktivitas. Meskipun sudah menggunakan masker wajah, namun pastinya masih ada bagian yang tidak tertutup sehingga kotoran dan debu menempel. 

Supaya tidak menjadi sarang jerawat dan flek hitam, maka Anda harus melakukan double cleansing menggunakan micellar water dan facial wash. Akan tetapi, mana yang harus lebih dulu digunakan? Atau justru malah berbarengan? Simak jawabannya di bawah ini!

Mana Yang Benar, Micellar Water Dulu atau Facial Wash?

image

Sebenarnya, micellar water baru muncul beberapa tahun ke belakang sebagai peralatan makeup untuk pemula. Mungkin di tahun-tahun sebelumnya, orang-orang hanya mengetahui Milk Cleanser Viva sebagai produk untuk membersihkan wajah, sebelum menggunakan sabun wajar. Karena inovasi dan kebutuhan konsumen semakin modern, maka muncul lah produk pembersih baru yang dinamakan sebagai micellar water. 

Jadi, micellar ini sama fungsinya seperti Viva Milk Cleanser yang digunakan untuk membersihkan wajah. Penggunaannya pun sama dengan cara menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang benar, yaitu dengan menuangkan produk ke kapas lalu diaplikasikan ke wajah sambil diusap-usap. Nantinya, kotoran dan debu akan tersapu bersih hanya dengan menggunakan produk tersebut.

Akan tetapi, membersihkan wajah dengan micellar water saja belum cukup. Anda perlu mencuci muka lagi menggunakan sabun yang diformulasikan khusus untuk wajah. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa semua kotoran dan debu benar-benar sudah tidak menempel lagi, dan wajah Anda bisa langsung berseri-seri karena sudah bersih. 

Eits… Jadi paham dong micellar water dulu atau facial wash dari penjelasan di atas?

Benar sekali, yang lebih dulu digunakan adalah micellar water, yang merupakan proses pertama dalam membersihkan wajah. Barulah setelah itu wajah dicuci dengan sabun khusus. Ini yang dinamakan sebagai double cleansing, ya!

Ciri-Ciri Tidak Cocok Memakai Micellar Water

image 1

Akan tetapi, jika ternyata muncul hal-hal yang tidak biasa di wajah Anda seperti jerawat, setelah melakukan double cleansing di atas, maka bisa jadi saja itu karena ketidakcocokan menggunakan produk tersebut. 

Karena micellar water teksturnya cair, jadi sangat mudah untuk semua produknya masuk ke kulit. Nah, jika tidak cocok, otomatis wajah akan memberikan ‘tanda’ tertentu. Yuk, kita kenali apa saja ciri-ciri tidak cocok memakai micellar water!

1. Muncul Jerawat Tiba-Tiba

Banyak klaim yang mengatakan, kulit sensitif merupakan salah satu jenis kulit wajah yang banyak dialami oleh wanita di Indonesia. Akan tetapi, ada lagi klaim yang mengatakan bahwa sebenarnya kulit sensitif itu bukan merupakan jenis kulit, melainkan ‘kondisi kulit’ seseorang. Hal tersebut bisa terjadi karena banyak faktor, salah satunya adalah ketidakcocokan menggunakan suatu produk skincare. 

Seperti pada kasus micellar water ini, jika Anda tidak cocok dengan produk yang digunakan, maka jerawat kemungkinan akan muncul secara tiba-tiba. Hmm… Bisa dibilang, skincare itu seperti pasangan hidup. Iya, harus benar-benar menemukan yang cocok. *uhuk

Maka dari itu, jika selama menggunakan micellar water timbul jerawat tiba-tiba, Anda bisa hentikan penggunaannya. Jika jerawat sudah reda nanti, barulah bisa mencari produk micellar lainnya. 

2. Kulit Terasa Kering Sampai Mengelupas

Setelah mengetahui urutan micellar water dulu atau facial wash, mungkin selama penggunaannya nanti, Anda merasakan kulit yang kering bahkan cenderung mengelupas. Nah, inilah yang merupakan salah satu dari ciri-ciri jika produk micellar water tidak cocok dengan kulit wajah Anda. 

Bukannya membersihkan kotoran dan debu dengan efektif, justru malah membuat kulit terasa kencang dan mengelupas. Jika Anda sedang mengalami hal tersebut, maka sebaiknya hentikan penggunaan dan cari produk lain. 

3. Mengalami Iritasi Kulit

Sebenarnya ini berlaku untuk semua produk skincare. Apabila produk tersebut tidak cocok di kulit, maka bisa saja yang muncul adalah reaksi iritasi. Pada kasus ini, kulit wajah Anda akan merasakan panas seperti terbakar. Bahkan ada juga beberapa kasus yang muncul ruam merah. Ruam tersebut akan bertahan dalam waktu yang cukup lama. 

Maka dari itu, mengerti urutan micellar water dulu atau facial wash saja tidak cukup. Anda harus jadi pengguna skincare yang lebih peka terhadap kulit wajah yang dimiliki. Jika saat penggunaan timbul ruam merah dan kulit terasa panas, segera hentikan penggunaan produk tersebut. 

4. Kulit Jadi Lebih Kusam

Ciri-ciri yang terakhir jika tidak cocok dengan sebuah produk micellar water, maka kulit akan terlihat lebih kusam. Memang, reaksi ini sebenarnya cukup jarang disadari. Pasalnya, orang-orang lebih mengira bahwa kulit kusam terjadi akibat UV sinar matahari yang panas. Sehingga mereka lebih fokus untuk mengganti produk sunscreen atau menambahkan produk serum wajah untuk mencerahkan. 

Untuk Anda ketahui, micellar water dapat mengakibatkan kulit kusam karena kulit tersebut sulit dibersihkan. Walaupun menggunakan teknologi micelles yang bisa mengangkat sel kulit mati, namun ternyata ada jenis kulit tertentu yang akan membuat sel kulit mati tidak benar-benar terangkat oleh si micellar water itu. Sehingga adanya penumpukan sel mati tersebut yang membuat kulit tampak kusam.

Akhir Kata

Sebagai kesimpulan dari urutan micellar water dulu atau facial wash, yang benar adalah micellar dulu baru facial wash. Akan tetapi, Anda wajib peka terhadap kulit wajah yang dimiliki, untuk melihat apakah ada ciri-ciri tidak cocok menggunakan micellar water. 

Jika ada ciri-ciri tersebut, segera hentikan penggunaan. Setelah ini, Jeng Susan akan mengajak Anda pelajari perbedaan toner dan micellar water. Jangan dilewatkan, ya!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

16 − five =

Scroll to Top