Jangan Bingung! Inilah Perbedaan Cushion Dan Foundation Yang Perlu Diketahui

perbedaan Cushion Dan Foundation

Dewasa ini, cushion dan foundation adalah jenis produk kecantikan yang semakin digandrungi oleh para wanita. Terutama bagi yang gemar menggunakan make up, kedua produk tersebut adalah produk yang wajib dan tidak boleh sampai ketinggalan. Walaupun sering digunakan sehari-hari, masih banyak yang belum tahu apa perbedaan cushion dan foundation.

Setiap wanita tentunya ingin terlihat sempurna dengan make up yang digunakan sehingga menggunakan produk yang tepat menjadi sangatlah penting. Baik cushion ataupun foundation adalah favorit para wanita. Tapi, apa saja sih perbedaan cushion dan foundation? Agar tidak salah pakai, simaklah ulasan berikut, girls!

Inilah Perbedaan Cushion Dan Foundation Yang Perlu Diketahui

perbedaan Cushion Dan Foundation
Gambar oleh 4956365 dari Pixabay

1. Kemasan

Perbedaan cushion dan foundation yang pertama dapat dilihat dari bagian luarnya, tepatnya pada kemasan produk. Berbeda dengan foundation yang sejak lama sudah ada, cushion merupakan produk yang belum lama ini menjadi tren. Cushion pertama kali dikeluarkan oleh negara yang dikenal dengan produk kecantikannya, yaitu Korea Selatan.

Sampai saat ini, cushion hanya tersedia dalam bentuk compact. Meskipun isinya juga mengandung liquid, cushion dilengkapi dengan sponge untuk mengaplikasikannya ke wajah. Sedangkan foundation memiliki kemasan yang lebih bervariasi. Ada yang dikemas dalam tube untuk liquid dan creamy, ada pula yang dikemas dalam bedak two way cake untuk compact.

2. Tekstur

Sebenarnya tekstur cushion dan foundation itu memang mirip. Keduanya sama-sama memiliki tekstur yang liquid atau cair. Hanya saja, cushion sedikit bertekstur lebih padat ketimbang foundation. Hal inilah mengapa cushion hanya tersedia dalam bentuk yang compact. Sedangkan, foundation lebih beragam, ada yang bertesktur sangat cair dan ada pula yang sedikit creamy.

3. Coverage

Cushion dikenal sebagai produk yang hasilnya mirip dengan tren make up ala Korea. Jika foundation digunakan untuk make up yang berat, maka cushion digunakan untuk make up yang ringan. Hal ini dikarenakan foundation memiliki tingkat coverage yang lebih dalam dibandingkan dengan cushion.

Ketika menggunakan foundation, hasil akhir bisa diatur menjadi matte atau dewy, disesuaikan dengan jenis foundation yang dipilih. Namun, hal ini tidak berlaku bagi cushion. Jika menggunakan cushion, maka hasil yang didapatkan hanya berupa dewy skin yang telihat mengkilap.

baca juga:  Cara Merawat Kuku Agar Bening

4. Varian

Cushion memiliki variasi warna yang lebih sedikit daripada foundation. Jika foundation untuk heavy make up, maka cushion biasanya digunakan untuk no make up look. Foundation juga hadir lebih lama ketimbang dengan cushion sehingga varian warna yang ditawarkan jauh lebih lengkap. Bahkan, satu brand cushion maksimal hanya memiliki lima varian warna.

5. Kegunaan

Dengan tingkat coverage yang tinggi dan diperuntukkan heavy make up, foundation memiliki kegunaan untuk meratakan warna kulit wajah secara maksimal. Ada yang digunakan untuk menutupi noda tertentu dan ada juga yang memiliki efek tanpa cela. Foundation biasanya digunakan untuk acara formal tertentu yang memakan waktu yang lama.

Sementara itu, cushion lebih sering digandrungi untuk tujuan daily make up. Cushion memang tidak sekuat foundation dalam menutupi noda atau cela tertentu pada wajah, namun cushion cocok untuk dibawa kemana-mana. Oleh karena itu, cushion biasanya dipilih untuk tujuan perjalanan jauh sehingga sewaktu-sewaktu dapat melakukan touch up.

6. Cara Pakai

Perbedaan yang paling mudah dipaami dari pemakaian cushion dan foundation adalah pemakaian cushion tidak memerlukan sentuhan powder. Cara pakai cushion pun terbilang mudah karena kemasannya seperti compact powder. Cukup tekan sponge atau puff kemudian aplikasikan secara merata ke seluruh wajah.

Sedangkan cara pemakaian foundation sedikit berbeda. Untuk yang berbentuk liquid, foundation harus di-pump terlebih dahulu kemudian oleskan secara merata ke wajah dan leher. Pengaplikasiannya dapat menggunakan bantuan jari, kuas, airbrush, ataupun beauty blender.

7. Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan cushion adalah teksturnya yang ringan untuk daily make up. Kekurangan cushion adalah tidak dapat menutupi noda atau pori secara merata dan tidak tahan lama. Sedangkan untuk kelebihan foundation adalah tingkat coverage-nya yang tinggi dapat menutupi noda dengan lebih maksimal. Untuk kekurangan foundation adalah terasa berat ketika dipakai di wajah.

Itulah tujuh perbedaan cushion dan foundation yang perlu diketahui mulai dari kemasan hingga  kelebihan dan kekurangan yang dimiliki. Sebelum menggunakan yang mana, penting untuk diperhatikan kegiatan apa yang akan dilakukan. Sebagai tambahan, baik pengguna cushion ataupun foundation, pilihlah produk yang sesuai dengan jenis kulit. Jangan bingung lagi ya, girls!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 × 3 =

Scroll to Top