9 Kelebihan Instagram Bisnis yang efektif untuk bisnis online

9 Kelebihan Instagram Bisnis Yang Efektif Untuk Bisnis Online

Pengguna instagram dari seluruh dunia sangat membludak. Bayangkan saja terhitung sekitar 1 miliar orang menggunakan sosial media instagram setiap bulan. Jumlah banyak tersebut dimanfaaatkan sebagai pendorong bisnis untuk memasarkan hingga menjual produk atau jasa dengan media promosi online ini. Apabila Anda ingin menggunakannya simak terlebih dahulu kelebihan instagram bisnis. 

Ketahui bahwa beberapa peluang bisnis yang sayang untuk dilewatkan. Instagram sama seperti media sosial lain yakni Facebook, Twitter, dan lainnya. Supaya kelebihan tersebut dapat dinikmati maka mengelola instagram bisnis wajib dilakukan sebaik mungkin.

Beberapa perusahaan atau pelaku usaha mengakui jika memilih instagram karena mudah diakses. Apalagi sudah banyak fitur yang menarik masyarakat seperti foto, video, instagram stories, dan IGTV. Penggunaan instagram bisnis jauh lebih efektif jika mengetahui kelebihan instagram bisnis itu sendiri.

Kelebihan Instagram Bisnis

9 Kelebihan Instagram Bisnis Yang Efektif Untuk Bisnis Online

Tentu saja banyak orang penasaran akan kelebihan instagram bisnis dibandingkan akun instagram biasa. Secara garis besar terdapat 9 kelebihan instagram bisnis yang membuatnya berbeda dari sosial media lainnya.

1. Instagram Populer dan Jangkauan Luas 

Sudah diketahui oleh khalayak banyak jika instagram sangat popular. Terlebih lagi dalam satu aplikasi dapat memuat lebih dari 2 akun instagram. Sehingga orang-orang memiliki lebih dari satu akun. Baik itu akun instagram for business maupun akun pribadi.

Saat ini platform instagram for bisnis semakin popular. Bahkan, dimanfaatkan menjadi alat pengembangan bisnis modern nan menguntungkan. Lengkap dengan beberapa fitur bermanfaat bagi penggunanya, contohnya fitur instagram stories.

Fakta menunjukkan bahwa rata-rata pengguna instagram merupakan generasi milenial berusia 15-30 tahun. Kebiasaan generasi milenial yakni senang melihat stories instagram. Bahkan golongan ini tidak ragu mencari produk yang hendak dibeli melalui stories terlebih dahulu.

Disinilah menjadi peluang terbaik untuk mengembangkan bisnis. Mulai dari menciptakan branding awareness produk hingga membangun karakter produk. Tujuan yang hendak dicapai yakni bisnis dapat mencapai target pasar dengan otomatis.

Pada dasarnya jangkauan instagram tergolong sangat luas. Apabila dilihat dari Google Playstore, app instagram telah diunduh oleh lebih dari 1 miliar orang dari seluruh dunia. Sehingga jika Anda memanfaatkan instagram, sangat mungkin produk Anda akan memperluas kiprah ke luar negeri.

2. Produk Niche? Visibilitas Tinggi!

Apa Anda memaham produk niche dan visibiltas tinggi? Sadarilah bahwa kunci bisnis sukses dimulai dari memenuhi kebutuhan masyarakat yang tidak ditemukan atau sulit dicari di pasar. Sejak awal mendirikan bisnis harusnya menentukan niche produk yakni judul produk atau brand.

Sehingga dapat menjangkau visibilitas dari target pasar. Visibilitas yang tinggi adalah eksistensi produk ditengah pengguna instagram. Pada dasarnya apapun bisnis yang dijalani berkesempatan menyajikan visibilitas tinggi. Salah satu jalannya dengan membuat profil instagram bisnis menarik.

Contohnya ketika menjual produk A yakni bergerak di dunia fotografi. Maka dapat dibuat brand A Professional Photographer atau Graphic Expert With Alpha. Profil yang ditampilkan sebaiknya jelas dan lengkap. Selain itu, buat tagar personal untuk menunjukkan akun bisnis, seperti #fotografiAJakarta atau #AphotographyJakarta.

Baca juga: Fitur Instagram Bisnis

3. Visual dan Efektif

Visualisasi merupakan elemen penting yang mengemas pesan lebih menarik dan efektif. Disamping itu, lebih baik jika ditambah dengan kemampuan copywriting yang professional. Alhasil, menciptakan value tersendiri atas produk yang diperjual belikan.

Ingatlah jika visualisasi yang baik sebaiknya didukung kemampuan copywriting mumpuni. Ketika mencantumkan spesifikasi produk utamakan membuat tulisan dengan terstruktur dan rapi. Selanjutnya dapat memahami apa masalah yang dihadapi pelanggan dan edukasi apa yang harus audiens ketahui.

4. Operasi Ads dan Fitur Mudah 

Sebenarnya Instagram dengan Facebook Ads merupakan dua fitur yang berbeda. Jika dilihat dari tingkat kesulitannya, penggunaan Facebook Ads terbilang lebih sulit. Sedangan pengoperasian Instagram Ads lebih praktis dan efektif.

Adapun syarat utama membuat Instagram Ads yakni mengubah akun instagram menjadi mode Business Account. Selanjutnya dapat mengubah tampilan bio, memasukkan link website, dan menampilkan tombol kontak (email dan nomor handphone). Ada pula budget yang dihabiskan untuk menjalankan Instagram Ads yakni minimal 25 ribu.

5. Promosi Lebih Mudah

Kelebihan instagram bisnis yang banyak dielu-elukan adalah membuat promosi lebih mudah. Salah satunya menggunakan Instagram Ads seperti dijelaskan pada uraian sebelumnya. Alhasil, audiens yang dijangkau lebih luas dan membuat algoritma instagram menyukainya.

Dalam konten promosi juga harus memuat ajakan untuk menyukai, berkomentar, ataupun menandai teman. Isi konten tidak melulu membuat promosi produk. Buatlah akun yang menarik dengan cara mengedukasi, informatif, menyelipkan sedikit humor, dan kesan lainnya.

6. Analisis dan Riset Lebih Mudah

Melalui instagram insight akan mempermudah melihat demografi dan pencapaian dari audiens. Sehingga bisnis dapat memperoleh analisis lebih lanjut guna menentukan strategi marketing selanjutnya.

Kelebihan instagram bisnis satu ini dapat dinikmati siapa saja tanpa perlu mengeluarkan biaya tambahan. Namun, setelah mengubah menjadi akun instagram bisnis sebaiknya tidak kembali ke akun instagram pribadi. Pasalnya, semua data-data atau insight dari akun instagram bisnis akan lenyap.

7. Menjangkau Banyak Audience

Keunggulan instagram bisnis yang paten yakni mampu menjangkau pasar lebih luas. Kondisi tersebut disebabkan karena algoritma instagram memberikan rekomendasi konten Anda kepada pengguna lain yang mungkin tertari. Seperti membagikan kepada akun yang serupa maupun orang yang tengah mencari produk serupa dengan brand Anda.

Oleh sebab itu, akun bisnis instagram tidak dapat menggunakan pengaturan seperti akun privat. Instagram menganggap akun privat kurang efektif dalam menjagkau audiens yang ditargetkan. Apabila mengubah pengaturan menjadi akun bisnis maka audiens dapat lebih mudah berkunjung. Serta memungkinkan akun instagram bisnis terhubung dengan halaman facebook.

Baca juga: Cara Membuat Instagram Bisnis

8. Informatif dengan Kategori Bisnis

Kelebihan instagram bisnis yakni memberikan tampilan lebih informatif. Berbeda jauh dari tampilan akun personal. Instagram for business memiliki kategori bisnis, misalnya produk, jasa, kesehatan, blog, dan lainnya. 

Sehingga akun usaha terlihat semakin professional karena memberitahu dengan spesifik melakoni bisnis apa. Kategori bisnis juga membantu meyakini audiens bahwa toko online yang dikunjungi merupakan pilihan yang tepat.  Uniknya jika Anda menautkan akun instagram bisnis ke halaman facebook, maka kategori kedua sosial media tersebut menjadi sama.

9. Mudah Terhubung dengan Customer

Kelebihan instagram bisnis terakhir yakni mudah terhubung dengan audiens dan customer. Dimana hubungan tersebut dapat terwujud melalui fitur kontak dengan email dan nomor telepon. Bahkan, calon pelanggan dari mana saja dapat bertanya mengenai produk.

Seperti bermanfaat untuk menanyakan ketersedian produk, penawaran, partnership, keluhan, dan lain-lain. Salah satu cara agar terhubung dengan pelanggan yakni dengan memasangkan link website Anda.

Jadi, tidak hanya link whatsapp saja yang terpasang melainkan juga linktree. Maksud dari linktree ini adalah memungkinkan beberapa link dipasangkan pada link bio. Biasanya digunakan untuk pemasangan link produk yang tampil pada beberapa marketplace. Sehingga pelanggan memiliki pilihan metode pembelian melalui marketplace apa yang hendak dilakukan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 × five =

Scroll to Top