Sunscreen Dulu atau Pelembab Dulu? Ini Tahapan Yang Benar!

Sunscreen Dulu atau Pelembab Dulu

Sebenarnya, sunscreen dulu atau pelembab dulu?

Hmm… Pertanyaan tersebut tampaknya masih sering membuat bingung banyak orang, terlebih yang baru saja fokus untuk memakai perawatan wajah yang intens. Indonesia merupakan salah satu negara beriklim tropis, yang memiliki musim panas luar biasa. 

Terlebih untuk saat ini, di mana dunia sudah bukan lagi berada pada level global warming, melainkan sudah masuk ke fase global boiling. Sehingga hawa panas yang ekstrim pun terjadi di banyak negara. 

Oleh karena itu, penggunaan sunscreen atau tabir surya yang intens sangat diperlukan untuk melindungi kulit dari sinar UV A dan UV B. Namun di balik itu, penggunaan sunscreen ada tahapannya di dalam langkah-langkah perawatan wajah. Maka dari itu, melalui artikel ini, Jeng Susan akan mengajak Anda semua untuk memahami penggunaan sunscreen yang tepat. 

Mana Yang Benar, Sunscreen Dulu atau Pelembab Dulu?

Sebelum menjawab pertanyaan sunscreen dulu atau pelembab dulu, mari kita pahami bersama fungsi dari kedua produk kecantikan ini. Seperti yang sudah Jeng Susan jelaskan di atas, sunscreen atau tabir surya adalah produk kecantikan yang berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang ekstrim. 

Manfaat dari sunscreen sendiri sebenarnya tidak hanya sekadar melindungi kulit saja, lho! Tabir surya yang diaplikasikan pada wajah bahkan bisa mencegah jerawat muncul dan menghindari penuaan dini. Oleh karena itu, kegunaannya lebih dari hanya melindungi kulit. 

Sedangkan untuk pelembab, ini merupakan produk kecantikan yang gunanya untuk melembabkan wajah. Dengan kandungan yang ada di dalamnya, wajah bisa jadi lebih sehat, kenyal, dan tampak lebih cerah dari menggunakan produk-produk pelembab terbaik. 

Jadi, sunscreen dulu atau pelembab dulu? Jawaban yang paling tepat adalah pelembab terlebih dahulu!

Setelah wajah dicuci bersih menggunakan facial wash, Anda membutuhkan toner untuk mengembalikan pH kulit. Kemudian, produk pelembab diperlukan untuk melembabkan wajah agar tidak kering. 

Nah, setelah wajah terasa lembab, barulah Anda bisa menggunakan pelindung kulit atau sunscreen pada siang hari. Ini merupakan langkah pemakaian produk kecantikan yang benar, sehingga Anda akan merasakan manfaat yang terkandung di setiap produk. 

Setelah Pakai Sunscreen Boleh Pakai Bedak?

Selain pertanyaan sunscreen dulu atau pelembab dulu, banyak orang yang juga bingung dengan pertanyaan setelah pakai sunscreen boleh pakai bedak. Baiklah, Jeng Susan akan coba menjelaskannya secara singkat untuk Anda. 

Setelah menggunakan sunscreen di pagi atau siang hari, itu artinya Anda sudah selesai dengan serangkaian skincare yang perlu digunakan. Jadi, Anda sudah boleh lanjut ke penggunaan serangkaian kosmetik lainnya seperti bedak. 

Akan tetapi, Jeng Susan sarankan untuk menggunakan BB Cream terlebih dahulu agar tampilan makeup jadi terlihat lebih flawless. Pastikan juga untuk memilih jenis alas bedak dan bedak yang memiliki SPF untuk memberikan proteksi lebih pada kulit wajah. 

Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Kulit Kusam

Setelah mengetahui penjelasan lengkap dari pertanyaan sunscreen dulu atau pelembab dulu, tidak lengkap rasanya jika Jeng Susan tidak memberikan rekomendasi sunscreen terbaik untuk kulit kusam. 

Tenang saja, rekomendasi di bawah ini memiliki harga yang ramah di kantong, namun tentunya dengan kualitas terbaik. Baiklah, langsung saja simak rekomendasinya. 

1. PONDS Protecting Day Cream Sunscreen Skin Protect SPF 30 (Harga Rp 24.900)

3w8OQuaYi7zb v2NeHiSWi p97LZ qgA3NpTx2uPjVjPIq8h8tCCa3fdx53vfzVgt hVsksixmpRcd1C7Uw6 EYbE iOK92tKTQZDl75MIfZqRR7rlImBkKIGO66hFa

PONDS Protecting Day Cream Sunscreen Skin Protect menjadi salah satu produk yang banyak digunakan oleh para remaja dan orang dewasa. Produk ini tidak hanya bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari saja.

Dengan SPF 30, produk dari PONDS ini mampu meningkatkan kemampuan menghindari skin barrier yang rusak. Sehingga hasilnya, kulit wajah terhindar dari berbagai masalah, seperti kulit kusam dan berjerawat. 

2. Parasol UV Guard SPF 30 PA++ (Harga Rp 60.500)

iDdNJczFK2AwUBtYwJhsXKr8 1dkcBEJaKyHRAlef3sVxGh0dJWPo0YS8HiuFD kC4L60VCxJX ZnD7JboSSIRnx16sdGZ0NJB90sklKJ2KStVginD DGL2s6r1XlzANjzGugoEQQaingXZYvvY7nzU

Parasol UV Guard yang dilengkapi dengan SPF 30 PA++ dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Tidak hanya itu, produk ini juga sudah dilengkapi dengan kandungan brightening agent, yang berupa vitamin B3. Nah, untuk Anda yang penasaran apakah sunscreen bisa memutihkan wajah, jawabannya bisa dengan menggunakan produk ini. 

Selain itu, ada kandungan ekstrak aloe vera dan vitamin E yang bisa membantu menjaga kelembaban kulit, serta memperlambat proses penuaan dini. Yang lebih bagusnya lagi, Parasol UV Guard sudah dilengkapi dengan formula yang tidak lengket, tahan air, dan bebas minyak. 

3. Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick SPF 50 PA++++ (Harga 83.300)

ZWCVCjTKQsecdiHPq 7wKtuI0L4qY438nnQ KLUXsw9c36K4RTuw HZXcaS4lFTQS7c9mIlYaaHAyV1 gfJt2sDJ5t7ZQ6TSfwy2m0W0dWBCHd PUNdIAQQ1jZukNrwf5bJrAmI7KlUQd8ST8ehckhw

Dalam penjelasan sunscreen dulu atau pelembab dulu tadi, Jeng Susan lupa menambahkan bahwa penggunaan tabir surya hanya efektif sampai 2 jam saja. Jadi lewat dari waktu tersebut, Anda harus melakukan reapply atau menambahkan produk sunscreen pada wajah. 

Untuk memudahkan reapply tersebut, Anda bisa menggunakan produk Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick yang sangat efisien. Produk tersebut bahkan sudah dilengkapi dengan kandungan Sebum Absorber yang dapat mengontrol sebum untuk membuat kulit wajah tampak lebih matte dan halus. 

4. Carasun Solar Smart UV Protector SPF 45 PA+++ (Harga Rp 62.100)

Sunscreen dari Carasun ini diklaim memiliki tekstur yang lembut, serta mudah diserap kulit. Bahkan produk lokal ini diketahui dibuat dengan bekerjasama dengan dermatolog asal Korea Selatan, lho! 

Formulasi yang terkandung di dalamnya pun menyesuaikan dengan kulit orang-orang Asia, khususnya yang tinggal di daerah tropis. Selain itu, Carasun Solar Smart UV Protector memiliki kandungan phytosterol, squalane, dan vitamin E yang berfungsi untuk merawat kulit kusam. 

5. Y.O.U Tone Up UV Elixir SPF 50+ PA++++ (Harga Rp 72.000)

Dengan penjelasan sunscreen dulu atau pelembab dulu di atas, Anda pasti sudah tidak ragu lagi untuk menggunakannya. Selain untuk melindungi kulit, tabir surya juga bisa meningkatkan warna kulit yang lebih cerah, seperti produk Y.O.U Tone Up UV Elixir. 

Ini bukan sembarang sunscreen, karena memiliki kemampuan tone up skin yang tidak akan menimbulkan whitecast atau komedo putih. Hal tersebut dikarenakan adanya kandungan Sunflower Seed Oil dan antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas. 

Selain itu, ada juga kandungan hyaluronic acid yang bekerja untuk menghidrasi, melembabkan, serta meningkatkan elastisitas kulit. Kemudian, ada bisabolol extract yang berfungsi untuk meningkatkan kulit, serta menghambat pembentukan melanin yang merupakan penyebab kulit kusam. 

Baca Juga: Micellar Water Dulu atau Facial Wash?

Penutup

Jadi, sunscreen dulu atau pelembab dulu? Jawabannya tentu saja pelembab terlebih dahulu. Jika wajah sudah terasa lembab dengan sempurna, barulah Anda bisa melanjutkan tahapan skincare dengan menggunakan sunscreen. Setelah tabir surya digunakan, Anda boleh melanjutkannya lagi dengan serangkaian make up seperti bedak. 

Yang terpenting, pilihlah produk sunscreen yang sesuai dengan kondisi kulit wajah Anda. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan kulit wajah yang sehat dan anti kusam. Ayo, tentukan produk mana yang akan dibeli dari rekomendasi Jeng Susan di atas.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 × 5 =

Scroll to Top