Teknologi Mobile Tercanggih 2020

Semakin tinggi peradaban, perkembangan teknologi juga semakin pesat. Bahkan, sudah muncul berbagai teknologi mobile dengan kadar kecanggihan luar biasa yang perangkatnya dijual dengan harga terjangkau.

Berita Teknologi smartphone inilah yang sejatinya membuat pasaran android dan ponsel jenis lain di dunia semakin menguat. Sehingga, kabar-kabar terbaru seputarnya pun menjadi incaran netizen di seluruh dunia. Nah, ini dia teknologi yang bakal viral 2020 yang dimaksud:

1. Jaringan 5G

Teknologi yang bakal menggebrak pasaran ponsel yang pertama adalah kehadiran jaringan 5G. Tekno berbasis jaringan yang menurut informasinya memiliki sistem yang lebih ringan dibandingkan jaringan 4G dan yang di bawahnya.

Sebab kelebihan ini berbagai developer ponsel mulai melirik jaringan 5G sebagai sistem networking anyar pada produknya. Bahkan, sebagian smartphone 5G pun sudah rilis di pasaran seperti ponsel yang dirilis oleh Samsung di tahun 2020.

Produk yang dimaksud adalah Galaxy Note20 Ultra yang dilengkapi dengan chipset Exynos 990 yang hebat. Dengan koordinasi chipset dan jaringan 5G inilah yang membuat ponsel Samsung tersebut layak dijadikan ponsel gaming tercepat.

2. Dompet Digital

Dompet digital adalah platform teknologi yang hits yang ternyata peminatnya di seluruh dunia sangat banyak. Bahkan, salah satu alasan smartphone menjadi kebutuhan primer netizen karena adanya fitur tekno ini di dalam perangkat lunaknya.

Yang mana, dengan ketersediaan fitur dompet digital, masyarakat yang ingin melakukan transaksi pembayaran menjadi mudah. Sebab, mereka tidak perlu pergi ke Bank dan ATM untuk melakukan transfer uang karena semuanya sudah bisa dilakukan melalui perangkat.

Karenanya proses pembayaran menjadi lebih cepat dan lebih aman. Apalagi saat ini juga muncul E-Money yang membuat fitur dompet digital sebagai penyimpan uang secara online lebih dibutuhkan.

3. Augmented Reality

Teknologi Mobile yang siap menggebrak berikutnya adalah Augmented Reality (AR). Bahkan beberapa perangkat game, smartphone dan alat elektronik lain sudah banyak yang menggunakannya.

Tak hanya itu, perusahaan-perusahaan besar sekelas Apple, Google dan Facebook mulai melakukan investasi untuk aplikasi mobile yang hebat ini. Karena alasan tersebut harga teknologi Augmented Reality (AR) melambung tinggi.

4. Smartphone Lipat

Smartphone Lipat dikabarkan siap menghentak pasaran ponsel di dunia termasuk di Indonesia. Bahkan, Samsung berani merilis perangkat lipat edisi pertama untuk produknya yang diberi nama Galaxy Fold.

Namun tak disangka, munculnya Smartphone Lipat tersebut membuat persaingan antar branding semakin memanas. Termasuk seteru antara Huawei dan Motorola yang juga ikut mempromosikan perangkat lipat dengan berbagai keistimewaan spesifikasi yang dimilikinya.

Karena persaingan inilah kabarnya Samsung akan meningkatkan spesifikasi untuk perangkat lipat terbaru yang akan muncul 2020 ini, yaitu Microsoft Surface Duo. Sebuah unit smartphone lipat yang mengusung interface tipe double.

Baca juga: Pemenang Kompetisi Innovating Jogja 2020, 5 Startup Dapat Kucuran Dana

5. TCash Telkomsel

Telkomsel juga meluncurkan software mobile yang modern bernama TCash. Fitur tekno ini, semata untuk melayani pelanggan yang ingin bertransaksi keuangan secara digital bersama provider ini.

Menurut kabarnya, Telkomsel membangun fitur dengan sangat serius dan antusias. Bahkan, ada beberapa perusahaan, perbankan dan instansi yang diajak bekerjasama untuk melanggengkan kemunculan teknologi TCash.

Hal ini semata dilakukan untuk membuka spektrum jaringan seluas-luasnya supaya jangkauan masyarakat juga lebih menyeluruh. Termasuk membantu mempermudah sistem transaksi keuangan untuk usaha Mikro, Kecil dan Menengah atau UMKM.

6. Teknologi Al untuk Riset

Di tahun 2020 ini sepertinya teknologi mobile semakin “menggila”. Bahkan, ada informasi kalau bakal dirilis satu metode riset berbasis teknologi Artificial Intelligence yang disingkat AI.

Dengan teknologi kecerdasan buatan ini, kegiatan penelitian menjadi lebih mudah bahkan bisa dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone saja. Kelebihan yang berikutnya adalah hasil riset lebih terukur karena berbasis operasi sistem yang canggih.

7. XL Smart Poultry

Aplikasi mobile yang mulai digalakkan datang dari provider XL pasca lahirnya XL Smart Poultry yang bermanfaat untuk peternakan. Mengingat smartphone merambah semua profesi, maka wajar untuk urusan “perhewanan” pun bisa diurus melalui perangkat.

Hasilnya juga maksimal, karena pengelolaan dilakukan dengan sistematis. Apalagi adanya XL Smart Poultry, peternak bisa melakukan riset peternakannya lebih detil termasuk untuk melakukan digitalisasi kandang, hingga pelebaran jangkauan jaringan bisnis peternakan.

Kelebihan berikutnya jika menggunakan teknologi ini adalah proses pengukuran usaha peternakan menjadi lebih mudah. Seperti kalkulasi untuk menemukan bobot unggas, jumlah unggas yang mati, Kalkulasi kebutuhan nutrisi dan selainnya.

8. Teknologi Service Awareness

Service Awareness adalah teknologi mobile yang dirilis provider Three untuk memanja gamer agar bisa bermain game online dengan nyaman. Jika mengaktifkan fitur ini, Latency jaringan turun 30% di saat jam sibuk sehingga loading game lebih cepat dan bebas lelet.

Menurut informasi terbaru, latency semacam ini yang membuat perangkat apapun bisa digunakan untuk memainkan game berat sekelas Free Fire dan PUBG Online. Yang terpenting Chipset dan prosessor yang digunakan memadai.

Nah, jadi kontribusi Service Awareness untuk perangkat gaming tidak bisa disepelekan. Sehingga wajar kalau ada isu barang siapa memiliki smartphone dengan spesifikasi gaming, jika menggunakan Three sebagai provider-nya aktivitas bermain lebih cepat dan lancar.

Itulah teknologi mobile yang telah menggebrak dunia dengan segala macam fasilitas dan keistimewaannya. Semoga apa yang disampaikan bisa menjadi informasi yang baik dan berguna untuk kamu semua yang memang pencinta teknologi masa kini.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

11 + ten =

Scroll to Top